PENERAPAN ALGORITMA K-NEAREST NEIGHBOUR UNTUK MEMPREDIKSI PEMBELIAN BAHAN BAKU POWER TRANSFORMER PADA PT BANDO ELECTRONICS INDONESIA
Kata Kunci:
Algoritma K-Nearest Neighbour, Bahan Baku, PrediksiAbstrak
Bahan baku merupakan salah satu hal yang paling dominan pada sebuah perusahaan. Dimana proses produksi tidak akan berjalan dengan lancar apabila ketersediaan bahan baku tidak tercukupi. Persediaan bahan baku harus berada di batas normal tidak terlalu besar juga tidak terlalu kecil, karena jumlah terlalu besar tentunya akan mempengaruhi kualitas dari bahan baku itu sendiri begitupun sebaliknya keterbatasan bahan baku mengandung resiko seperti kehabisan bahan baku pada saat proses produksi berlangsung. Untuk itu dibutuhkan suatu sistem untuk memprediksi pembelian bahan baku agar ketersediaan bahan baku tetap terjaga. Salah satu teknik untuk membantu menentukan pembelian bahan baku yang diperlukan yaitu dengan menerapkan Algorritma K- Nearest Neighbour untuk penentuan menggunakan pencarian jarak terdekat dari setiap kasus dengan memberikan nilai pada atribut tertentu. Pembuatan sistem ini menggunakan bahasa program PHP dan database MySQL disusun dengan berbasis WEB. Hasil implementasi K-Nearest Neighbour dalam kasus pembelian bahan baku dari 25 data training menghasilkan akurasi 85%.