Rancang Bangun Chatbot Interaktif Sebagai Media Edukasi Kesehatan Mental Remaja Menggunakan Metode Rapid Application Development (RAD)  Di SMK Dewantara 2 Kabupaten Bekasi

Authors

  • Shelvie Nuriska Rijayanti Universitas Panca Sakti Bekasi Author
  • Ajar Rohmanu Universitas Panca Sakti Bekasi Author
  • Endang Universitas Panca Sakti Bekasi Author

Keywords:

Chatbot, Kesehatan Mental, Remaja, RAD, Media Edukasi Digital

Abstract

Penelitian ini bertujuan merancang dan membangun chatbot interaktif sebagai media edukasi kesehatan mental bagi siswa SMK Dewantara 2 Kabupaten Bekasi. Latar belakang penelitian berawal dari rendahnya kesadaran remaja terhadap pentingnya kesehatan mental serta keterbatasan media edukasi yang interaktif dan mudah diakses. Chatbot dikembangkan menggunakan metode Rapid Application Development (RAD) dengan tahapan perencanaan kebutuhan, desain sistem, pembuatan prototipe, pengujian, serta implementasi. Sistem berbasis web ini dibangun dengan bahasa pemrograman JavaScript dan Node.js, menyajikan materi seputar pengenalan gangguan psikologis, tips menjaga kesehatan mental, direktori layanan bantuan, dan simulasi percakapan interaktif. Pengujian Black Box menunjukkan seluruh fungsi berjalan sesuai rancangan. Validasi oleh pakar menghasilkan skor rata-rata 4,4 dari 5, sedangkan pengguna remaja memberi skor rata-rata 4,2, yang menandakan aplikasi layak digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa chatbot ini efektif sebagai sarana edukasi kesehatan mental remaja, responsif, dan sesuai dengan kebutuhan digital generasi muda. Penelitian merekomendasikan pengembangan lanjutan melalui penambahan variasi kata kunci dan pembaruan konten secara berkala.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Published

06-01-2026

How to Cite

[1]
“Rancang Bangun Chatbot Interaktif Sebagai Media Edukasi Kesehatan Mental Remaja Menggunakan Metode Rapid Application Development (RAD)  Di SMK Dewantara 2 Kabupaten Bekasi”, JIS, vol. 11, no. 1, pp. 1–5, Jan. 2026, Accessed: Jan. 16, 2026. [Online]. Available: https://simantik-panca-sakti.ac.id/index.php/simantik/article/view/145